KARAWANG — Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Karawang segera melakukan pembenahan terhadap papan nama kantor yang belum lengkap serta menata ulang area depan kantor yang terlihat kurang terawat.
Kepala DPMD Karawang, Saepuloh, memastikan langkah perbaikan tersebut sudah dijadwalkan dan akan segera direalisasikan dalam waktu dekat.
Kami sudah pesan papan nama kantor yang baru, dan minggu depan rencananya akan langsung dipasang,” ujar Saepuloh saat dikonfirmasi, Jumat (31/10/2025).
Selain perbaikan papan nama, pihaknya juga akan melakukan penataan ulang dan pembersihan di area depan kantor agar tampak lebih rapi, tertata, dan nyaman bagi masyarakat yang berkunjung.
“Bagian depan kantor juga akan kami bersihkan dan tata ulang dalam waktu dekat,” tambahnya.
Menurut Saepuloh, langkah ini merupakan bagian dari upaya DPMD Karawang untuk menciptakan lingkungan kerja yang lebih representatif dan mencerminkan semangat pelayanan publik yang optimal.
“Kami ingin menghadirkan suasana kantor yang nyaman dan mencerminkan komitmen pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat,” pungkasnya.
Langkah pembenahan tersebut diharapkan dapat memperkuat citra positif DPMD Karawang sebagai instansi yang terus berbenah demi meningkatkan kualitas pelayanan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Karawang.
Karnata