Penyaluran BLT Kesra di Kelurahan Nagasari Berjalan Lancar, 448 KPM Terima Manfaat - KARAWANG BICARA

Senin, 24 November 2025

Penyaluran BLT Kesra di Kelurahan Nagasari Berjalan Lancar, 448 KPM Terima Manfaat

karawang - Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kesejahteraan (Kesra) di Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat, berlangsung tertib dan lancar pada Senin (24/11/2025).
‎Pemerintahan Kelurahan Nagasari melalui RW Andi dan Bu Mimin menyampaikan bahwa sebanyak 448 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah menerima bantuan tersebut.
‎“Alhamdulillah, kami telah menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat yang berhak menerimanya. Penyaluran berjalan baik tanpa hambatan,” ujar RW Andi.
‎Salah seorang warga penerima bantuan,  Bu Nyai warga Dipo mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada pemerintah pusat maupun Pemerintah Kelurahan Nagasari. Ia menilai penyaluran BLT Kesra kali ini benar-benar tepat sasaran.
‎“Kami sangat terbantu dengan adanya program BLTS yang disalurkan pemerintah melalui Pemerintahan Kelurahan Nagasari,” tuturnya.
‎Ketua TKSK Karawang Barat, Sutardi, turut hadir memantau langsung proses distribusi guna memastikan penyaluran berjalan sesuai ketentuan.
‎Setiap KPM menerima BLT Kesra sebesar Rp900.000 untuk periode Oktober, November, dan Desember 2025. Program ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat serta membantu memenuhi kebutuhan dasar menjelang akhir tahun.
‎Kepala Kelurahan Nagasari, H. Hasbullah, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam proses penyaluran, terutama RW, kader, dan para petugas yang telah bekerja keras demi kelancaran pembagian BLTS.
‎“Terima kasih kepada seluruh unsur yang telah berkontribusi. Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik, bijak, dan produktif oleh masyarakat,” ujarnya.
‎Dengan tersalurkannya BLT Kesra tepat sasaran, Pemerintah Kelurahan Nagasari berharap program ini memberikan dampak positif bagi kesejahteraan warga setempat.
‎Karnata, Renal
Comments
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done